PENERAPAN MODEL PROBLEM SOLVING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA PADA SISWA KELAS 3 DI SDN CILEDUG 02

Fikriyyah, Hurriyyatul (2024) PENERAPAN MODEL PROBLEM SOLVING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA PADA SISWA KELAS 3 DI SDN CILEDUG 02. Sarjana (S1) thesis, Universitas Islam 45 Bekasi.

[img] Text
PENDAHULUAN Hury.pdf

Download (463kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (158kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (89kB) | Request a copy
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (281kB) | Request a copy
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (335kB) | Request a copy
[img] Text
BAB V.pdf

Download (42kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (104kB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh masalah kemampuan pemecahan masalah siswa yang masih rendah di kelas 3 SDN Ciledug 02. Berdasarkan hasil observasi membuktikan bahwa pembelajaran matematika dalam kemampuan pemecahan masalah siswa tergolong sangat rendah. Adapun permasalahan yang terjadi siswa tidak dapat menentukan apa yang diketahui dan ditanyakan dalam soal cerita, siswa belum mengetahui rumus, siswa belum mampu menjalankan rancangan model, dan siswa belum mampu membuat kesimpulan pada soal cerita. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa pada pelajaran matematika, dengan menggunakan model Problem Solving di kelas 3 SDN Ciledug 02. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini dilakukan dalam 2 siklus, dengan subjek berjumlah 30 siswa dan pada setiap siklusnya terdiri dari 2 pertemuan. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data tes tertulis. Adapun kriteria keberhasilan dalam penelitian ini adalah 100% peserta didik mencapai nilai ≥ 75. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan kemampuan pemecahan masalah siswa SDN Ciledug 02. Peningkatan tersebut dapat dilihat dari peningkatan nilai rata-rata yang diperoleh siswa pada siklus I dengan nilai 76 dan rata-rata pada siklus II dengan nilai 89. Selanjutnya peningkatan presentase ketuntasan klasikal sebesar 33% dari presentase ketuntasan pada siklus I 67% dan siklus II 100%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model Problem Solving dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa pada kelas 3 SDN Ciledug 02. Kata kunci : Kemampuan Pemecahan Masalah, Model Problem Solving, Matematika.

Item Type: Thesis (TA, Skripsi, Tesis, Disertasi) (Sarjana (S1))
Contributors/Dosen Pembimbing,NIDN Dosen bisa diakses di LINK https://bit.ly/NIDNdosenunismabekasi:
ContributionContributors / Dosen PembimbingNIDN
UNSPECIFIEDArrahim, Arrahim0419038901
UNSPECIFIEDBudianti, Yudi0424017102
Keywords / Kata Kunci: Kemampuan Pemecahan Masalah, Model Problem Solving, Matematika.
Subjects: Penelitian Tindakan Kelas
Pendidikan
Faculty: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar S1
Depositing User: ms HURRIYYATUL FIKRIYYAH
Date Deposited: 31 Jul 2024 08:29
Last Modified: 31 Jul 2024 08:29
URI: http://repository.unismabekasi.ac.id/id/eprint/5730

Actions (login required)

View Item View Item